Cara Merubah kuota Multimedia Menjadi Kuota Internet
Terbilang masih mahal, namun paket unlimited Telkomsel menjadi pilihan paling sesuai bagi pengguna yang kesehariannya banyak membutuhkan kuota data yang besar.
Hanya saja perlu diketahui bahwa paket ekstra unlimited Telkomsel mempunyai FUP (Fair Usage Policy) atau batas pemakaian wajar. Beberapa batas pemakaian wajar paket unlimited Telkomsel berbeda beda tergantung paket yang dibeli.
Paket Booster Unlimited Telkomsel Lemot.
Perlu diketahui bahwa paket booster unlimited Telkomsel atau paket ekstra unlimited Telkomsel hanya berlaku untuk akses aplikasi tertentu yang terdaftar.
Diluar aplikasi yang terdaftar, sesudah kuota utama paket ekstra unlimited habis, kecepatan akan dibatasi 128 kbps.
Maka jika kalian coba mengakses browser Google Chrome, Tokopedia, Shopee, Lazada akan terasa lemot sekali.
Maka untuk menggunakan kuota multimedia Telkomsel bisa gunakan aplikasi Http Injector.
Cara Menggunakan Http Injector di hp Android.
- Buka aplikasi Http Injector. Jika belum punya silahkan download dari Google Play Store.
- Buka aplikasi Http Injector.
- Pada jenis tunnel payload biarkan default.
- Pada Server Name Indication (SNI) hostname (domain) ganti dengan youtube.com , simpan.
- Selanjutnya pilih atau klik menu garis 3 di pojok kiri atas.
- Scroll kebawah, pilih Server Singapore
- Silakan pilih server SG 1, atau SG 4, SG 7 atau pilih server SG 8 (ASI untuk game, lalu pilih Connect
- Selanjutnya klik Mulai.
- Dibagian tab Log akan terlihat, Vpn Connected
- Apabila terputus atau error silahkan pilih server lain.
- Langsung tekan Home dan biarkan Http Injector running di background.
- Selanjutnya silakan test untuk nonton video atau film dari browser atau langsung dari aplikasi seperti Dutafilm atau NovieTV menggunakan paket Youtube unlimited no FUP.
Kekurangan menggunakan http Injector :
- Baterai handphone terasa agak sedikit boros.
- Panggilan telepon WA putus-putus (kurang jelas) baik itu voice call maupun video call
- Tidak bisa menerima panggilan WA. Jika adapun tahu-tahu sudah ada misscall atau panggilan tak terjawab.
- Susah atau bahkan tidak bisa membuka aplikasi yang berhubungan dengan aplikasi duit seperti isaku, Dana, OVO , BCA Mobile, Disney Plus Hotstar dan sejenisnya) karena terdeteksi menggunakan VPN . Walau pun begitu aplikasi Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada masih bisa bertransaksi.
Belum ada Komentar untuk "Cara Merubah kuota Multimedia Menjadi Kuota Internet"
Posting Komentar